WARTAMANDAILING.COM, Labuhan Batu – Kapolres Labuhanbatu, AKBP Agus Darojat menghadiri pelantikan Majelis Ta’lim Yasin Akbar Kabupaten Labuhanbatu, Selasa (14/1/2020) di Gedung Olahraga Rantauprapat Kabupaten Labuhanbatu Sumatera Utara.
Pelantikan dilaksanakan oleh Bupati Labuhanbatu H. Andi Suhaimi Dalimunthe,ST.MT yang disaksikan beberapa OPD Kabupaten Labuhanbatu, Camat Rantau Utara, Rantau Selatan, Bilah Barat serta masyarakat/jemaah dari Kecamatan Rantau Utara, Kecamatan Rantau Selatan, dan Kecamatan Bilah Barat.
Usai dilantik secara resmi oleh Bupati Labuhanbatu, H Andi Suhaimi Dalimunthe, Kapolres juga memberikan selamat kepada pengurus majelis ta’lim dan diharapkan terus menyejukkan kabupaten berjulukan Ika Bina En Pabolo itu.
“Dengan hadirnya majelis ta’lim ini, kita berharap wilayah hukum Polres terkhusus di Labuhanbatu akan selalu sejuk, aman dan nyaman,” harap AKBP Agus ketika dihubungi secara terpisah.
Sebelumnya, Bupati Labuhanbatu H. Andi Suhaimi Dalimunthe dalam pidatonya mengatakan, majelis ta’lim Kabupaten Labuhanbatu belum ada sebelumnya, hanya ada sebatas Kecamatan, dengan adanya majelis ta’lim yasin akbar semoga Kabupaten Labuhanbatu lebih maju lagi.
“Saya harapkan Pengurus Majelis ta’lim yang baru dilantik, semoga amanah ini terus kita jaga, majelis ini juga sebagai penyambung silahturahmi diantara kita, baik di Kabupaten maupun Kecamatan, majelis ta’lim yasin akbar,” jelas Andi Suhaimi.(Ginting)