WARTAMANDAIlING.COM, Mandailing Natal – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Madina salurkan bantuan untuk warga miskin penderita tumor di Desa Hutapuli, Kecamatan Siabu, Jum’at (20/1/2023).
Penyerahan bantuan biaya berobat tersebut diserahkan langsung Wakil ketua Baznas Madina Alwin Tanjung yang didampingi staf kantor camat siabu bantuan tersebut diterima langsung oleh tengku saleh.
Pimpinan Baznas Madina Mhd Safei lubis melalui wakil ketua Alwin Tanjung menyampaikan, bantuan ini sebagai bentuk kepedulian kemanusiaan terhadap sesama yang membutuhkan.
“Semoga bantuan ini bermanfaat untuk meringankan beban keluarga untuk keperluan biaya pengobatan warga yang menderita penyakit tumor.”ujarnya.
Bantuan ini diberikan mengigat salah satu pungsi Baznas adalah untuk membantu pemerintah dalam meringankan beban masyarakat yang kurang mampu dengan kriteria tertentu.
“Semoga saudara kita tongku saleh ini cepat mendapat perawatan dan diberi kesembuhan.”ucapnya.
Alwin Tanjung berharap, pihak keluarga secepatnya mengurus administrasi rujukan dari rumah sakit umum panyabungan agar tongku saleh segera mendapat perawatan.
“Pimpinan Baznas bersama pengurus turut mendoakan, semoga apa yang dialami Tongku saleh agar cepat diberi kesembuhan dan kepada pihak keluarga tetap sabar dan terus berusaha sembari berdoa.”imbuhnya.
Harmein orang tua Tongku Saleh menyampaikan, awalnya terkait kondisi anaknya tongku saleh tidak bisa berobat lantaran tak punya biaya, hal itu ia sampaikan ke rekan pers dan sekaligus memohon untuk di bantu.
“Rekan pers Syahren Hasibuan memberikan semangat kepada kami serta berupaya membuka jalan bagaimana supaya anak kami terbantu untuk bisa berobat.”ujarnya kepada Warta Mandailing Sabtu, (21/1/2023).
Harmein menceritakan, Alhamdulillah Pihak Kecamatan Siabu dan Baznas Kabupaten Mandailing Natal sudah menyambangi kami pada jumat siang, kunjungan itu sekaligus menyerahkan bantuan biaya berobat anak kami.
“Atas perhatiannya, Kami ucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Camat Siabu, Baznas madina dan rekan pers.”ujarnya.
Diketahui, pihak keluarga masih berupaya mengurus rujukan dari rumah sakit umum panyabungan agar Tongku Saleh segera dapat dirujuk berobat ke RS Adam Malik Medan.
(Tim)