Begini Kondisi Pemukiman Warga Longat Pasca Kebakaran

Kondisi pemukiman warga pasca Kebakaran, fhoto : Wartamandailing.

WARTAMANDAILING.COM, Mandailing Natal – Kebakaran terjadi di lingkungan ll, Kelurahan Longat, Kecamatan Panyabungan Barat, Kabupaten Mandailing Natal, begini kondisinya pasca kebakaran.

Pantauan di lokasi kebakaran tepatnya di belakang TK Nurul Ilmi, kelurahan Longat (11/7/2024) puing-puing rumah sisa kebakaran tampak masih memenuhi lokasi.

Kondisi rumah warga luluh lantak, terlihat atap yang hangus terbakar hingga potongan kayu runtuh ke tanah.

Beberapa warga tampak sesekali memantau sambil meratapi puing-puing rumahnya yang kini sudah rata dengan tanah. Rumah yang mereka tempati dulu, kini, tinggal kenangan.

Awal terjadinya kebakaran rumah di kelurahan Longat, seorang saksi mata Cilik/Hasan menuturkan pertama ia melihat api dari rumahnya lalu menjalar ke Mardiah, seketika iapun meminta tolong kepada warga.

Untuk diketahui, lokasi kebakaran tepatnya di lingkungan ll, kelurahan Longat, kabupaten Mandailing Natal. Pemerintah kecamatan mendapat laporan kebakaran, Rabu 10/7/2024) sekira pukul 13.00 WIB. Informasi tersebut diteruskan ke pemadam kebakaran Madina.

“Pemadam kebakaran dibantu warga api berhasil dipadamkan sekira pukul 14.00 WIB, “ujar Fauzan Camat Panyabungan Barat.

Read More

Dalam peristiwa itu, Sembilan (7) unit rumah yang ditempati 9 keluarga kepala ini terbakar hingga rata dengan tanah, selain itu, 3 rumah warga juga kena rembesan kebakaran dan rumah tersebut mengalami rusak ringan.

Diketahui rumah yang terbakar itu manyoritas berdinding kayu dan bambu milik warga Longat tersebut dilalap si jago merah pada Rabu (10/7/2024) sekira pukul 13.00. WIB.

Ketujuh rumah yang terbakar tersebut merupakan bangunan rumah lama yang terbuat dari kayu sehingga api dengan cepat menyambar ke rumah lainnya dan jarak rumah ke rumah pun diarea ini sangat rapat dan padat. (Has)