WARTAMANDAILING.COM, Mandailing Natal – Sebagai upaya untuk meningkatkan kerjasama yang baik. Permodalan Nasional Madani (PNM) bersama Bank Rakyat Indonesian (BRI) dan pegadaian yang tergabung dalam Holding Ultra Mikro (UMi) terus menjalin silaturahmi dan berkolaborasi untuk memajukan perekonomian Madina.
Kegiatan silaturahmi dengan tema “BRIgade Madani Memperkuat Kolaborasi Meningkatkan Prestasi” Diisi dengan pertandingan Badminton di lapangan HM Badminton Hall, Kelurahan Kotasiantar, Kecamatan Panyabungan, Kabupaten Mandailing Natal, Sabtu (10/8/2024)
Pemimpin Cabang BRI Panyabungan Rian Darmawan melalui Misdi (Manager Bisnis Mikro) BRI Kanca Panyabungan menyampaikan, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kekompakan antara karyawan di 3 perusahaan, dan hal ini juga bertujuan untuk bagaimana memajukan ultra mikro masyarakat ke depannya.
“Dalam kesempatan ini kita berolahraga bersama, sharing bersama, saling support, tiga perusahaan ini terus bersinergi bagaimana meningkatkan ekonomi masyarakat, ” ujar Misdi.
Menurutnya, kolaborasi antara BRI, PNM dan Pegadaian tersebut akan sangat membantu untuk satu sama lain dalam memajukan perusahaan masing-masing.
Misdi Manager Bisnis Mikro (MBM) BRI Kanca Panyabungan memberikan hadiah usai pertandingan badminton. fhoto : Wartamandailing.
Dijelaskan, dalam kesempatan kegiatan olahraga bersama ini kita mengusung tema “Brigade Madani Memperkuat Kolaborasi Meningkatkan Prestasi, kegiatan ini bukan hanya membangun kekompakan semata tetapi pada prinsipnya bagaimana untuk memajukan dan saling mendukung dalam kemajuan bersama.
“Brigade Madani Memperkuat Kolaborasi Meningkatkan Prestasi ini diisi dengan olahraga, diskusi bagaimana untuk memajukan ekonomi masyarakat Mandailing Natal, selain itu, kegiatan ini juga memupuk kekompakan antara tiga karyawan perusahaan, salah satunya yang kita gelar saat ini adalah bermain bulutangkis bersama, “ujar Misdi. (Has)