Polres Madina Tidak Berani Ungkap Pemilik Toyota Avanza Yang Kebakaran di SPBU Aek Garingging

Diduga mengisi BBM jenis solar ke jeriken, satu unit mobil Avanza terbakar di SPBU Aek Garingging, fhoto : Istimewa.
Diduga mengisi BBM jenis solar ke jeriken, satu unit mobil Avanza terbakar di SPBU Aek Garingging, fhoto : Istimewa.

WARTAMANDAILING.COM, Mandailing Natal – Terkait kejadian kebakaran minibus Toyota Avanza di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) 15 229 022 Desa Aek Garingging Kecamatan Lingga Bayu Kabupaten Mandailing Natal (Madina), pada Sabtu (25/01/25) lalu, Kepolisian Resor (Polres) Madina diduga tidak berani mengungkap siapa pemilik Toyota Avanza pasca kebakaran tersebut.

Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Madina AKBP Arie Sofandi Paloh SH SIK yang dikonfirmasi melalui Kepala Satuan Reserse Kriminal (Kasat Reskrim) AKP Ikhwanuddin Nasution, Sabtu (01/03/25) untuk mempertanyakan perkembangan penyelidikan yang dilakukan oleh Pihak Polres Madina terhadap kejadian Kebakaran mini bus Toyota Avanza tanpa nomor Polisi.

Adapun pertanyaan yang disampaikan awak media kepada AKBP Arie Paloh selaku orang Nomor Satu di Jajaran Polres Madina, adalah sebagai berikut :

  1. Siapakah Pemilik Toyota Avanza yang terbakar di SPBU 15 229 022 Desa Aek Garingging?

2.Apakah benar mobil Toyota Avanza itu digunakan juga untuk mengangkut BBM bersubsidi jenis Solar ?

3.Apakah benar pihak Polres Madina tidak berani mengungkap dugaan penyelewengan BBM Bersubsidi di SPBU tersebut ?

Dari ke 3 pertanyaan yang disampaikan Wartawan kepada Kapolres Madina, tidak ada yang dijawab oleh Kapolres Madina AKBP Arie Sofandi Paloh SH SIK dan mengarahkan wartawan ke Kasi Humas Polres Madina Iptu Bagus Seto SH.

“Nanti akan di release, Koord ama humas,” tulis AKBP Arie Sofandi Paloh SH SIK, Senin (17/02/25) lalu.

Read More

Sementara itu untuk mendapatkan informasi perkembangan penyelidikan kebakaran minibus Toyota Avanza di SPBU 15 229 022 Aek Garingging, Awak media mengkonfirmasi Plh Kasi Humas Polres Madina Iptu Bagus Seto SH dengan mempertanyakan pertanyaan yang sama, namun tetap tidak mendapatkan keterangan terkait perkembangan penyelidikan kebakaran Toyota Avanza.

“Walaikumsalam” Jawab Iptu Bagus Seto SH yang sekaligus menjabat sebagai Kaurbin Ops Satreskrim Polres Madina. Sabtu (01/03/25).

Diberitakan sebelumnya, Informasi yang diperoleh, diduga pemilik mobil itu adalah salah satu oknum anggota Polsek Lingga Bayu. Kronologis kejadian, sekira pukul 15.00 WIB, saat pengisian BBM jenis solar ke jeriken dalam mobil Avanza itu, tiba -tiba keluar percikan api dari mobil tersebut. Kemudikan petugas SPBU yang melihat percikan itu segera bertindak melakukan pemadaman dengan menggunakan apar, namun api sangat sulit dipadamkan.

“Mobil itu mengisi BBM jenis solar ke dalam jeriken, pada waktu pengisian BBM ke sepuluh jeriken, tiba-tiba muncul percikan api dan mobil pun terbakar hebat, “ujarnya.

“Pada saat peristiwa kebakaran itu sejumlah warga dilarang untuk mengambil dokumentasi yang mengarah pada bagian dalam mobil dan platnya, “ungkapnya.

Hal yang sama juga disampaikan salah satu narasumber yang berada dilokasi menuturkan “Usai pemadaman, terlihat rangka jok bagian belakang mobil tidak ada, kemudian kami yang berada di lokasi juga tidak diperbolehkan untuk mengambil video dan bertanya kepada korban kebakaran, “ujarnya. (*)

Related posts