WARTAMANDAILING.COM, Mandailing Natal – Warga Desa Laru Baringin, Kecamatan Tambangan, kabupaten Mandailing Natal (Madina) dibuat heboh, pasalnya, ditemukan sebuah benda besi berukuran agak panjang di kebun milik warga. Benda yang ditemukan tersebut diduga peluru mortir.
Camat Kecamatan Tambangan, Muslih S.Sos kepada Warta Mandailing, Selasa (5/7/2022) menuturkan, seorang warga Laru Bolak Henri Hasibuan menemukan sebuah benda yang mirip peluru mortir di lokasi Kebun milik Supriadi Nasution di Desa Laru Baringin sekitar pukul 15.00 WIB.
“Warga bernama Henri Hasibuan melaporkan penemuan benda itu kepada warga setempat dan juga kepada pihak Forkopimcam bahwa dirinya telah menemukan besi mirip mortir,” jelas Muslih.
Muslih menerangkan, adanya informasi tersebut, personil Polsek Kotanopan dan pihak Koramil 14 beserta Forkopimcam langsung menuju lokasi kejadian.
Kapolsek Kotanopan, AKP Budi Sihombing dalam keterangannya mengungkapkan, penemuan benda yang berupa satu batangan besi, diduga mortir itu ditemukan di kebun warga sekitar 1 Km dari rumah penduduk.
Ia menyebut, pihaknya telah melakukan langkah awal untuk mengamankan Tempat Kejadian Perkara (TKP) penemuan mortir tersebut dengan memasang police line disekitar lokasi.
“Kita telah berkoordinasi dengan Polres Madina, saat ini tim Gegana Satbrimob Sumut sedang menuju lokasi penemuan benda yang diduga mortir tersebut,” papar AKP Budi Sihombing.
Kondisi benda diduga Mortir tersebut sudah berkarat namun diperkirakan masih aktif.
“Dari itu kita menghimbau kepada warga untuk tidak menyentuh secara langsung benda tersebut, sebab bila meledak dapat menimbulkan korban jiwa,” tutupnya. (Syahren)