WARTAMANDAILING.COM, Padang Sidempuan – UPTD Puskesmas Padang Matinggi menggelar lomba senam program layanan penyakit kronis atau Prolanis yang diikuti lebih dari 100 peserta di Kecamatan Padang Sidempuan Selatan.
Acara yang diselenggarakan di aula UPTD Puskesmas Padang Matinggi tersebut dilaksanakan pada tanggal 14 – 15 Maret 2023 yang lalu itu berlangsung meriah dan diikuti 9 kelompok senam prolanis dari 7 Kelurahan di Kecamatan Padang Sidempuan Selatan.
Tak hanya senam bersama, Panitia bersama Pemerintah Kecamatan dan UPTD Puskesmas Padang Matinggi juga memanfaatkan kegiatan itu untuk melakukan sosialisasi peningkatan pemahaman tentang prolanis.
“Lomba senam Prolanis ini merupakan salah satu bentuk optimalisasi prolanis di wilayah Kecamatan Padang Sidempuan Selatan,” terang Kepala UPTD Puskesmas Padang Matinggi Else M. Simanjuntak, SKM, MKM saat acara puncak & penyerahan hadiah lomba senam prolaris di lapangan sepak bola SMA Negeri 3 Padang Sidempuan, Jumat (12/5/2023).
Para peserta sangat antusias mengikuti perlombaan, berbagai yel-yel dan keunikan kostum ikut unjuk kebolehan dalam lomba senam ini. Sampai pada penghujung kegiatan juri mengumumkan hasil perlombaan.
Peringkat keempat diraih oleh tim anggrek dari kelurahan losung dengan skor 256, peringkat ketiga diraih oleh tim Oppung Padang Matinggi dengan skor 260, peringkat kedua diraih kelurahan Wek V oleh tim lansia bersinar dengan skor 265 dan peringkat pertama diraih oleh tim buujing-bujing najolo dari kelurahan Padang Matinggi Lestari dengan skor 295.
Untuk tim / grup terfavorit diraih tim lansia ceria dari kelurahan Sitamiang Baru, peserta terheboh ;
1. Ibu Nurlina Siagian dari kelurahan Wek V
2. Ibu Tialisma Matondang dari kelurahan Sitamiang Baru
3. Bapak Jhonson Sitohang dari kelurahan Padang Matinggi
4. Ibu Hellen Harahap dari kelurahan Losung
Selanjutnya, Ketua tim terbaik ;
1. Ibu Enni Dahlena dari kelurahan Padang Matinggi Lestari
2. Ibu Nazria dari kelurahan Silandit
3. Ibu Nuraya dari kelurahan Aek Tampang
Kemudian Yel – yel terbaik diraih ;
1. Tim Mawar dari Kelurahan Losung
2. Tim Lansia Bersinar dari kelurahan Wek V
3. Tim Anggrek dari kelurahan Losung
Dan yang terakhir ada peserta tertua ;
1. Ibu Anna Tia Aritonang dengan usia 79 tahun dari kelurahan Losung
2. Ibu Erina Damanik dengan usia 78 tahun dari kelurahan Padang Matinggi
3. Ibu Tionar Tampubolon dengan usia 74 tahun dari kelurahan Losung, dan
4. Ibu Seniati dengan usia 72 tahun dari kelurahan Padang Matinggi. (r)