WARTAMANDAILING.COM, Mandailing Natal – Pemerintah Kabupaten Mandailing Natal, Provinsi Sumatera Utara menggelar kegiatan rutin tahunan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Tingkat Kecamatan Natal Tahun 2024 dalam rangka penyusunan rencana kerja pembangunan daerah (RKPD) tahun 2025.
Kegiatan Musrenbang ini diselenggarakan di Aula Kantor Desa Kampung Sawah Kecamatan Natal Kabupaten Mandailing Natal, pada Kamis (22/02/2024).
Musrenbang ini dilaksanakan oleh Bappeda Mandailing Natal, turut hadir Camat Natal Mulia Gading,SE dan seluruh unsur Forkopimcam Natal, para Kepala Desa/Lurah, BPD, Ormas dan para tokoh masyarakat, tokoh agama dan pemuda.
Camat Natal Mulia Gading, SE. dalam sambutannya menyampaikan terimakasih atas terselenggaranya kegiatan yang berlaku sebagai wadah penyerapan aspirasi masyarakat ini, guna dijadikan Pemerintah Daerah sebagai acuan Pembangunan Daerah di Wilayah Kecamatan Natal kedepannya.
“Melalui Musrenbang dapat merencanakan suatu kegiatan yang menjadi kebutuhan masyarakat, dalam rangka memperbaiki dan meningkatkan derajat hidup dan juga kemajuan daerah, “ujar Mulia Gading.
Sementara salah satu tokoh masyarakat Pantai Barat Mandailing Natal yang juga merupakan Ketua Lembaga Adat dan Budaya Ranah Nata (LABRN) Ali Anapiah.S.H. menyampaikan sejumlah usulan-usulan Pembangunan Jalan dan Jembatan, termasuk Jembatan Soumel yang ada di Desa Rukun Jaya, jembatan ini merupakan penghubung antar beberapa desa di Kecamatan Natal.
Dijelaskan, melalui kegiatan musrenbang ini usulan yang telah disepakati menjadi prioritas dapat terealisasikan sehingga harapan masyarakat terhadap program pembangunan di wilayah ini dapat terwujud.
“Semoga usulan dari masyarakat ini dapat terealisasi sehingga program yang menjadi kebutuhan masyarakat selama ini dapat terakomodir,” pungkasnya. (Mhd. Ali Hanafiah)