Pimpin Apel Padat Pagi, Ini Penekanan dan Arahan Kabag Ops Kepada Personil Polres Palas

WARTAMANDAILING.COM, Padang Lawas – Giat apel dan PAM padat pagi adalah merupakan kewajiban bagi setiap personil Kepolisian, selain untuk mendengarkan arahan pimpinan, juga merupakan wadah untuk salin bertukar informasi terkait kamtibmas wilayah dan juga bermanfaat untuk melatih kedisiplinan dan tanggung jawab bagi setiap anggota Polri.

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Bagian Operasional Kepolisian Resor Padang Lawas (Kabag Ops Polres Palas) Kompol M Husni Yusuf, yang pada hari Senin (24/02/2025) pagi saat memimpin pelaksanaan apel dan Pengaturan serta pengamanan padat pagi sekaligus sebagai jam pimpinan di halaman MTsN 1 Sibuhuan jalan Ki Hajar Dewantara, Kecamatan Barumun yang sudah ditentukan yang di hadiri oleh para personil dan Bintara Remaja Polres Palas. 

Dalam arahannya Kapolres Palas AKBP Diari Astetika, SIK, melalui Kabag Ops Polres Palas Kompol M Husni Yusuf tak lupa mengucapkan puji syukurnya karena pagi hari ini masih di berikan kesempatan dan kesehatan sehingga bisa melaksanakan tugas seperti biasa dan kembali melaksanakan apel rutin di tempat ini.

Lebih lanjut Kabag Ops mengatakan, sebelumnya terlebih dahulu berdoa sesuai dengan kepercayaan atau agama masing-masing personil, dilanjutkan Memberikan Aap kepada anggota sampai Apel selesai, Dan selanjutnya Bintara Remaja Melaksanakan Pam Padat Pagi.

Selama kegiatan Apel Pagi Personil Polres Palas berlangsung dalam situasi aman dan terkendali. Serta memberikan Himbauan Kepada Masyarakat Agar Selalu Mengikuti Peraturan Lalu Lintas Dan Melengkapi Surat – Surat Kendaraannya. Ujar Kompol M Husni Yusuf, selaku Kabag Ops.

Ps Kasubsi Penmas Bripka Ginda K Pohan, kepada awak media mengatakan, Kabag Ops, juga mengingatkan kepada seluruh personil untuk tetap menjaga kebersihan, disiplin dan profesional dalam melaksanakan tugas sesuai dengan tupoksinya masing masing serta atensi kegiatan yang menjadi perintah pimpinan. Katanya

“selain itu Kabag Ops mengucapkan terima kasih atas pelaksanaan tugas kerjasama dan kekompakannya serta mengajak seluruh personil Polres Palas agar tetap menjaga kesehatan baik kesehatan dalam menjaga diri, keluarga dan Negara serta disiplin semangat dan ikhlas dalam menjalankan tugas selaku pelayan pelindung dan pengayom masyarakat,” ujar Kasubsi Penmas Bripka Ginda K Pohan. 

Read More

Ia juga menyampaikan penekanan Kapolres Palas, yaitu di harapkan kepada seluruh personil untuk meniadakan segala bentuk pelanggaran disipilin dan pelanggaran pelanggaran lainnya serta tetap memonitor wilayah serta perkuat cooling sistem guna menjaga Kamtibmas di wilayah masing masing,’ Tutup Ginda. (Wahyu)

Related posts