BRI Kanca Panyabungan Gelar Edukasi Aplikasi Digital BRImo di Stain Madina.

PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) atau Bank BRI kantor cabang Panyabungan menyambangi kampus Stain Madina untuk melaksanakan kegiatan edukasi aplikasi keuangan digital Brimo, Rabu (11/10/2023) fhoto : Istimewa.
PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) atau Bank BRI kantor cabang Panyabungan menyambangi kampus Stain Madina untuk melaksanakan kegiatan edukasi aplikasi keuangan digital Brimo, Rabu (11/10/2023) fhoto : Istimewa.

WARTAMANDAILING.COM, Mandailing Natal – PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) atau Bank BRI kantor cabang Panyabungan menyambangi kampus Stain Madina untuk melaksanakan kegiatan edukasi aplikasi keuangan digital Brimo, Rabu (11/10/2023)

Tim BRI yang pimpin langsung pimpinan kantor cabang BRI Panyabungan Rian Darmawan dan Iskandar ini untuk mensosialisasikan aplikasi BRIMO kepada mahasiswa, dosen dan pengelola kampus Sekolah Tinggi Islam Negeri (Stain) Madina.

Kehadiran BRI Kanca Panyabungan ini mendapat respon positif dan disambut hangat ratusan mahasiswa.

“BRI memberikan edukasi tentang bagaimana registrasi aplikasi BRIMO, dan kita telah membuka rekening bagi 350 mahasiswa Stain yang baru mengurus, “ujar Rian Dermawan.

Pimpinan cabang BRI Panyabungan Rian Darmawan menyampaikan kekagumannya atas respon ratusan mahasiswa dan dosen atas kegiatan edukasi aplikasi keuangan digital Brimo di tahap pertama tersebut.

“Mahasiswa, dosen dan pengelola kampus Stain Madina kita layani dengan sepenuh hati, registrasi aplikasi BRImo, persyaratannya, foto copy KTP, kartu ATM BRI dan buku tabungan, “ungkap Rian Dermawan.

Read More

Dijelaskan, dengan adanya program edukasi aplikasi keuangan digital Brimo jemput bola ke kampus tentu sangat membantu mahasiswa Stain Madina untuk bisa memanfaatkan aplikasi BRImo, sehingga mahasiswa dapat melakukan transaksi dengan mudah tanpa harus ke Bank atau ATM.

“Para mahasiswa akan sangat terbantu dengan aplikasi BRImo, mereka tidak perlu lagi antrian di Bank untuk membayar spp dan lainnya, “tuturnya.

Lanjut, kata Rian Darmawan kegiatan ini tidak hanya sampai disini tapi akan terus berkelanjutan.

“ke depan ada lagi program-program yang terus kita kerjasamakan program pelayanan nasabah khususnya untuk mahasiswa dan program kerjasama dengan dosen-dosen Stain Madina, “kata Rian Darmawan.

Rektor Stain Madina Prof Sumper Mulia Harahap dalam kesempatan itu tak lupa mengucapkan terimakasih kepada pimpinan BRI Cabang Panyabungan yang sudah meringankan langkah dalam melaksanakan kegiatan Edukasi aplikasi keuangan digital Brimo.

Diketahui, Brimo merupakan aplikasi keuangan digital Bank BRI terbaru berbasis data internet yang memberikan kemudahan bagi nasabah, cara daftar BRImo serta aktivasi BRImo Mobile Banking BRI terbaru ini sangat mudah, bisa dilakukan langsung melalui aplikasi BRImo. (Has)