WARTAMANDAILING.COM – Bupati Tapanuli Selatan (Tapsel) periode 2025-2030, Gus Irawan Pasaribu, telah resmi dilantik oleh Presiden RI, Prabowo Subianto di Istana Negara, Jakarta, pada Kamis (20/2/2025).
Gus Irawan Pasaribu dan wakilnya Jafar Syahbuddin Ritonga, dilantik bersama ratusan kepala daerah dan wakil kepala daerah se-Indonesia hasil Pilkada Serentak 2024.
Pendidikan
Gus Irawan Paaaribu mengawali pendidikannya di bangku Sekolah Dasar Negeri 1 Padangsidimpuan yang dulunya masih menjadi wilayah Kabupaten Tapanuli Selatan.
Enam tahun mengecap ilmu di bangku sekolah dasar, Gus Irawan lalu melanjutkan pendidikan di SMPN 1 Medan dan SMAN 1 Medan hingga akhirnya lulus di tahun 1983.
Kemudian Gus Irawan melanjutkan pendidikannya ke perguruan tinggi. Dirinya pun kemudian menyandang gelar S1 Ekonomi Akuntansi dari Universitas Syiah Kuala, Banda Aceh pada 1988, dan melanjutkan Pendidikan Pascasarjana di Universitas Sumatera Utara (USU) pada Magister Manajemen.
Karir
Sosok Gus Irawan dikenal masyarakat luas Sumatera Utara (Sumut) sebagai orang yang lama berkecimpung di dunia perbankan.
Sejumlah jabatan strategis pun pernah diamanahkan kepada Gus Irawan. Mulai dari kepala seksi Bank Sumut, Pengawas Kantor Pusat di Bank Sumut, Wakil Pemimpin Cabang dan kemudian Pimpinan Cabang Bank Sumut. Hingga akhirnya Gus Irawan dipercaya menjabat sebagai Direktur Utama Bank Sumut selama 3 periode.
Terjun ke Politik
Usai memimpin Bank Sumut selama 3 periode, Gus Irawan pun terjun ke ranah politik. Dirinya pun berlabuh ke Partai Gerindra.
Sebagai langkah awal, Gus Irawan kemudian ikut berkompetisi pada Pemilihan Gubernur Sumatera Utara untuk periode 2013-2018. Dalam perhelatan itu, Gus Irawan yang berpasangan dengan Soekirman, ada di urutan kedua dalam perolehan suara.
Di tahun 2014, Pemilu Legislatif pun dihelat. Gus Irawan pun ikut maju sebagai caleg untuk DPR RI dari Dapil Sumut II. Hasilnya, Gus Irawan meraup 188.205 suara yang membawanya ke Gedung Senayan, Jakarta.
Di Pemilu 2019, Gus Irawan kembali berkompetisi dan terpilih lagi untuk kedua kalinya berkat raihan 168.432 suara.
Pada Pemilu 2024, Gus Irawan kembali terpilih untuk ketiga kalinya secara beruntun. Akan tetapi, Gus Irawan memilih untuk mundur sebelum pelantikan.
Tinggalkan DPR RI Demi Kampung Halaman
Pada 1 Oktober 2024, Gus Irawan seyogiyanya ikut dilantik sebagai anggota DPR RI untuk kali ketiga. Namun hal itu urung terjadi lantaran Gus Irawan lebih memilih mundur beberapa hari sebelum pelantikan.
Gus Irawan memilih mundur dari DPR RI demi satu tujuan mulia. Yakni ikut berkontestasi si Pilkada Tapsel 2024, untuk membenahi kampung halamannya, Tapsel, yang saat itu mengalami ketertinggalan dari daerah lain.
Di Pilkada Tapsel 2024 ini, Gus Irawan berpasangan dengan Jafar Syahbuddin Ritonga. Keduanya pun mengikuti setiap tahapan dengan sportif, hingga akhirnya oleh KPU ditetapkan sebagai pemenang pilkada.
Pada 20 Februari 2025 di Istana Negara, Jakarta, oleh Presiden Prabowo Subianto, Gus Irawan Pasaribu dan Jafar Syahbuddin Ritonga, bersama ratusan kepala daerah lainnya, resmi dilantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati Tapsel 2025-2030. (r)