Terima Audiensi, Pj Walikota Minta KNPI Padangsidimpuan Berperan Sukseskan Pilkada 2024

WARTAMANDAILING.COM, Padangsidimpuan – Pj. Walikota Padangsidimpuan, H. Timur Tumanggor, S.Sos, M.AP didampingi Kepala Dinas Kominfo, Nurcahyo B. Susetyo dan Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata, Ali Hotman terima kunjungan audiensi DPD Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Padangsidimpuan, di ruang audiensi Wali Kota Padangsidimpuan, Selasa (20/8/2024).

Maksud audiensi disampaikan oleh Sekjend DPD KNPI Kota Padangsidimpuan, Mustopa Thobroni, SH adalah untuk bersilaturahmi sekaligus ingin ikut terlibat dan bersinergi untuk kemajuan Kota Padangsidimpuan.

“Sebelumnya saya menyampaikan titip salam dari Ketua, Bung Karim Pohan tidak dapat berhadir bersama kita disebabkan adanya urusan, kemudian dikesempatan ini kami juga ingin menyampaikan kepada pak wali bahwa DPD KNPI Padangsidimpuan dapat dilibatkan dalam kegiatan-kegiatan yang diadakan pemko” ujarnya.

Menaggapi itu Pj. Wali Kota, H. Timur Tumanggor mengatakan mungkin ketiadaan kantor yang dimiliki DPD KNPI menjadi kendala menyampaikan undangan, untuk itu ia meminta kepala dinas pariwisata untuk segera memfasilitasi dan menyediakan kantor untuk DPD KNPI Padangsidimpuan.

Selanjutnya, H. Timur Tumanggor mengingatkan DPD KNPI untuk dapat berperan menyukseskan perhelatan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang akan diselenggarakan pada 27 November 2024 mendatang.

“kita semua harus ikut mengawasi, semua pihak harus ikut serta dalam menyukseskan Pilkada serentak tahun ini, karena suksesnya Pilkada kita, selain akan menghasilkan pemimpin yang terbaik juga mencerminkan kualitas demokrasi di Kota Padangsidimpuan,” ungkapnya. (r)

Read More

Related posts