WARTAMANDAILING.COM, Padangsidimpuan – Walikota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution SH terima audiensi dengan Kepala Badan Narkotika Nasional Kabupaten Tapanuli Selatan AKBP. Drs. Tuongku Bosar Pane, S.Sos.
Audensi tersebut dilakukan untuk membahas tentang percepatan penanganan dan pencegahan narkoba. Terutama dalam rangka pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba di Kota padangsidimpuan. Audensi tersebut dilaksanakan di ruang kerja walikota, Rabu (14/10/2020).
Pada kesempatan tersebut Walikota Irsan mengucapkan terima kasih atas segala upaya BNNK tapsel yang telah mensosialisasikan dan mencegah peredaran bahaya Narkoba pada masyarakat di wilayah Kota Padangsidimpuan.
Sehingga pengetahuan masyarakat pun bertambah dan mengetahui bahaya apabila terlibat pada penggunaan dan penyalahgunaan Narkoba.
Terakhir Irsan menegaskan, Pemerintah Daerah akan mendukung program yang akan dilaksanakan BNNK Tapsel untuk terwujudnya Desa/Kelurahan BERSINAR di wilayah Kota Padangsidimpuan.
Turut hadir pada kegiatan tersebut, Kadis Kominfo Islahuddin Nasution S.Sos, Kakan Kesbangpol Alpian S.Sos, MM, Kabag Protokol & Komunikasi Pimpinan Nurcahyo B Susetyo ST.(r/irpan)