WARTAMANDAILING.COM, Padangsidimpuan – Sebagai langkah upaya memaksimalkan pelayanan publik bagi masyarakat, Pemerintah Kecamatan Padangsidimpuan Utara meminta dan mengajak kepada seluruh staf perangkat Kecamatan dan Kelurahan agar lebih meningkatkan kedisiplinan dalam bekerja, salahsatunya, kehadiran dan jadwal jam kerja yang sudah diterapkan.
Hal ini dilakukan adalah suatu bentuk ukuran tingkat kualitas dalam melaksanakan tugas sebagai staf atau perangkat pemerintahan dalam melayani kebutuhan masyarakat dibidang keadministrasian.
Demikian disampaikan Camat Padangsidimpuan Utara, Zulkifli Lubis, SH ketika ditemui Warta Mandailing di kantornya, Senin (11/1/2021) dengan memaparkan satu persatu langkah dan upaya dalam pembangunan yang optimal di Kota Padangsidimpuan, khususnya daerah kecamatan yang ia pimpin saat ini.
“Guna mendukung program pemerintah dalam meningkatkan kualitas pelayanan kepada publik, sebagai langkah pertama, melalui surat kita sudah mengingatkan kembali para Lurah dan pegawai di kecamatan ataupun di kelurahan untuk lebih disiplin dalam bekerja,” kata Zulkifli.
Bahkan, kata Zulkifli, untuk memberikan pelayanan yang terbaik dan untuk menanamkan kepercayaan masyarakat terhadap sistem birokrasi yang diterapkan, dalam pengurusan administrasi nantinya, pemerintah berencana akan melakukan jemput bola dari rumah ke rumah warga untuk kelengkapan suatu berkas.
“Kita sudah wacanakan itu, untuk mempermudah dan mempercepat warga dalam pengurusan baik, KTP, KK, Akta dan sebagainya, kita siapkan petugas untuk mengambil berkasnya ke rumah warga langsung,” ujarnya.
Kemudian, lanjut Zulkifli, soal ketertiban pedagang kaki lima yang menggunakan bahu jalan saat ini juga menjadi fokus baginya, untuk menjaga kebersihan dan keindahan kota, para pedagang tersebut nantinya akan direlokasikan ke pasar swasta yang rencananya akan dibangun disekitar pasar loak.
“Selain itu, banyak lagi upaya yang kita lakukan untuk mendukung program pemerintah demi terwujudnya Padangsidimpuan yang berkarakter, bersih, aman dan sejahtera (Bersinar) sesuai motto pak Walikota, yaitu soal sampah, lampu jalan dan lain sebagainya kita koordinasikan ke dinas terkait agar ditindaklanjuti,” papar Zulkifli lagi.
Namun, diakui Zulkifli, untuk pencapaian Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari kecamatan Padangsidimpuan Utara belum maksimal pada tahun lalu (2020) disebabkan adanya pandemi virus corona saat ini.
“Akan tetapi tahun ini kita akan maksimalkan itu, saya sudah surati melalui kelurahan se kecamatan ini agar mendesak sebagian warga mengurus IMB dan menyelesaikan pembayaran PBB yang tertunda di tahun kemarin, itu salah satunya,” pungkas Camat Padangsidimpuan Utara, Zulkifli Lubis.(Nas)