PPM Kota Batam Bagikan Hewan Qurban ke Warga

Pemuda Panca Marga (PPM) Kota Batam menggelar pemotongan hewan Qurban di markas cabang PPM Kota Batam, Batam Centre (foto: Mahmud)

WARTAMANDAILING.COM, Batam – Merayakan ‘Hari Raya Idul Adha’, Pemuda Panca Marga (PPM) Kota Batam menggelar pemotongan hewan qurban yakni dua ekor sapi dan delapan kambing yang disembelih oleh panitia dan pengurus PPM Kota batam untuk dibagikan kepada masyarakat kota Batam di area markas PPM Kota Batam, Batam Centre, Jumat (31/7/2020).

Ketua PPM Kota Batam, Syafrizal ganti Sitorus dalam sambutannya mengatakan, guna memaknai Hari Raya Idul Adha dan bentuk kepedulian terhadap lingkungan, PPM Kota Batam melaksanakan pemotongan hewan qurban dan membagikannya kepada masyarakat Kota Batam.

“Selamat Hari Raya Idul Adha 1441 H, Alhamdulillah berkat izin Allah SWT di dalam situasi landemi Covid-19 ini, kita masih bisa Berqurban dua sapi dan delapan kambing, Insya Allah tahun depan kita akan lebih maksimal lagi,” ucap pria yang disapa akrab Ucok Cantik itu.

Dikatakan Ucok Cantik, sapi qurban dan kambing yang dipilih kali ini ukurannya cukup besar, kakinya tinggi dan energinya luar biasa, sebab saat memilih sapi dan kambing untuk dipotong sengaja dipilih dengan ukuran yang paling besar.

“Alhamdulillah, dimudahkan proses penyembelihan nya, karena kita niatkan untuk berbagi kepada masyarakat Batam yang kurang mampu seperti, fakir miskin, anak yatim, janda dan lansia, agar kelak Allah SWT memberikan kendaraan bagi kita nantinya menuju syurga,” pungkas Ucok Cantik yang juga ex officio Danyon 01/033 Yudha Putra Batam masa periode 2019 – 2024.

Disamping itu, Wakil Ketua PPM Kota Batam, M.M Taeera kepada Warta Mandailing mengatakan, Hari Raya Idul Adha sebagai sarana mendekatkan diri kepada Allah SWT, serta untuk mengingatkan kita untuk saling berbagi antar sesama manusia.

”Semoga dalam Hari Raya qurban ini semua umat Islam mendapat keberkahan dengan memaknai arti ketaqwaan serta saling berbagi antar sesama,” tutur Taeera.

Read More

Pantauan awak media dilokasi terlihat beberapa kader PPM Kepri hadir membantu terlaksananya kegiatan qurban hingga ikut serta membagikan bungkusan hewan qurban kepada warga Batam yang memiliki kupon. Antara panita qurban dengan Kader PPM tampak bersahabat.

Dengan menjalankan protokol kesehatan yang diterapkan pemerintah, tampak juga panitia pelaksana qurban dengan pengurus PPM Kota Batam beserta warga yang hadir tidak luput dengan menggunakan masker dan menjaga jarak.(Mahmud)

Related posts