Malam Pisah Sambut Kapolres, Bupati Madina : Semoga Ke Depan Makin Baik

Kapolres Madina AKBP H. Reza C.A.S. S.I.K, S.H. M.H. (dua dari kiri) Bupati Madina H.M. Ja'far Sukhairi Nasution (kanan) Wakil Bupati Atika Azmi Utammi (kiri) Ny Reza Rina (kanan) Kamis (1/2/2024) fhoto : Istimewa.
Kapolres Madina AKBP H. Reza C.A.S. S.I.K, S.H. M.H. (dua dari kiri) Bupati Madina H.M. Ja'far Sukhairi Nasution (kanan) Wakil Bupati Atika Azmi Utammi (kiri) Ny Reza Rina (kanan) Kamis (1/2/2024) fhoto : Istimewa.

WARTAMANDAILING.COM, Mandailing Natal – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Mandailing Natal (Madina) menggelar acara pisah sambut Kapolres Madina, acara tersebut di pusatkan di Pendopo Rumah Dinas Bupati Madina, Desa Parbangunan, Kecamatan Panyabungan, Kabupaten Mandailing Natal, Kamis (1/2/2024)

Acara pisah sambut dari AKBP H. Reza C.A.S. S.I.K, S.H. M.H. Kepada AKBP Arie Sofandi Paloh, S.H. S.I.K. itu tampak dihadiri Bupati Madina H.M. Ja’far Sukhairi Nasution, Wakil Bupati Madina Atika Azmi Utammi Nasution, Sekda Alamulhaq Daulay, Wakil Ketua DPRD Sumut Harun Mustafa Nasution, Ketua DPRD Madina Erwin Efendi Lubis S.H. Dandim 0212/Ts letkol Inf Amrizal Nasution, juga turut hadir para pimpinan OPD dan sejumlah undangan lainnya.

Dalam sambutannya, AKBP H Reza C.A.S. S.I.K.S.H.M.H yang kini pindah tugas sebagai Wakapolresta Kota Serang Banten menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemda Madina dan segenap unsur yang selama ini telah mendukung dirinya selama bertugas.

“Selama menjabat Kapolres Madina, untuk forkopimda yang kompak dan juga masyarakatnya ramah dan sopan, terimakasih atas semua atensinya seluruh elemen masyarakat, “ungkapnya.

AKBP H Reza C.A.S. S.I.K.S.H.M.H juga menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh masyarakat Madina jika selama menjadi Kapolres di Kabupaten Mandailing Natal memiliki kesalahan dan kesilapan.

“Kami mohon undur diri, mohon doanya agar dapat amanah dengan jabatan yang baru sebagai Wakapolresta Kota Serang Banten, dan kami pun berdoa yang terbaik untuk Madina, “tutupnya.

Ketua DPRD Madina H. Erwin Efendi Lubis S.H. (kiri) Kapolres Madina AKBP H. Reza C.A.S. S.I.K, S.H. M.H. dan Ny Reza Rina (tengah) fhoto : Istimewa.

Read More

AKBP Arie Sofandi Paloh, S.H. S.I.K. membuka pidatonya dengan sebuah pantun, Kabupaten Madina andalan, warganya ramah dan sopan,
izinkan kami dan perkenankan,
Disini sekeluarga mohon diterima.

“Salam kenal dari kami segenap keluarga yang kini telah diterima dengan baik di bumi gordang sambilan yang sama-sama kita cintai ini, “ujar AKBP Arie Sofandi.

Ia juga menjelaskan dengan menjabat Kapolres yang baru di Madina dapat membawa nuansa baru untuk masyarakat Mandailing Natal.

“Apa yang dibuat pejabat lama akan saya teruskan dan budayakan, dan disini saya berharap dukungan dari semua pihak, “katanya.

AKBP Arie Sofandi Paloh, S.H. S.I.K. Kapolres Madina yang baru, fhoto : Istimewa.

Ketua DPRD Madina H. Erwin Efendi Lubis S.H pada kesempatan itu mengucapkan selamat datang kepada Kapolres Mandailing Natal yang baru dan selamat jalan kepada Kapolres yang lama dan terima kasih atas semua dedikasinya.

“Saya mengucapkan selamat datang kepada bapak Kapolres Mandailing Natal yang baru di Bumi Gordang Sambilan ini, berharap kita bisa menjadi bagian dari kekeluargaan dan semoga Madina ini menjadi rumah ke dua bagi bapak Kapolres,” ujarnya.

Lanjut, Erwin menyampaikan ucapan terima kasih kepada AKBP. HM Reza C.A.S yang telah sukses menjadikan situasi Kamtibmas berjalan aman dan kondusif di Mandailing Natal.

“Kami atas nama masyarakat Mandailing Natal mengucapkan terima kasih kepada bapak Reza yang telah menjadikan situasi Kamtibmas berjalan dengan aman dan kondusif, dan kami masyarakat Madina sangat merasakan kebaikan serta perlindungan dari bapak Kapolres beserta jajarannya”

“Dimana selama 25 bulan ini kita bersama dan sudah banyak bercerita tentang situasi Mandailing Natal, dengan perpisahan ini tidak menjadi dinding untuk memutus komunikasi diantara kita, semoga ditempat penugasan yang baru nantinya sampai pada titik yang diinginkan dan karir semakin lebih sukses lagi,” tandas Erwin.

Sementara Bupati Madina H.M. Ja’far Sukhairi Nasution dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat datang kepada Kapolres yang baru AKBP Arie Sopandi Paloh S.H.S.I.K dan ucapan terima kasih kepada Kapolres yang lama AKBP H. Reza C.A.S. S.I.K.S.H.M.H. dan semoga sukses di tempat yang baru.

“Dengan pejabat yang lama sinergitas sudah terbangun dengan baik, berharap ke depan semakin baik lagi, “ujar Bupati.

Acara malam pisah sambut dihiasi dengan pemberian cendera mata kepada Kapolres Lama, oleh Bupati, Ketua DPRD Madina, Forkopimda dan jajaran Polres Madina, kegiatan tersebut ditutup dengan poto bersama. (Has)