WARTAMANDAILING.COM, Padangsidimpuan – Ketua DPC PKB Kota Padangsidimpuan, H. Muhammad Isnandar Nasution, S.Sos didampingi Ketua Dewan Syuro PKB Kota Padangsidimpuan, Ir. H. Ahmad Yusuf Nasution yang merupakan keluarga besar Pustaka Rahmat tetap eksis dalam hal memberikan bantuan sosial yakni bantuan sembako kepada masyarakat Kota Padangsidimpuan.
Seperti yang disampaikan, Isnan selaku Ketua DPC PKB Kota Padangsidimpuan mengatakan, bantuan sembako hari ini diberikan kepada warga Kelurahan Ujung Padang, Kecamatan Padangsidimpuan Selatan dan sebagian pengurus Partai PKB Kota Padangsidimpuan baik dari DPC maupun Ranting yang terdampak Covid-19.
“Kegiatan sosial ini merupakan kelima kalinya kita lakukan, karena kita sangat prihatin kepada masyarakat apalagi disaat kondisi kita saat ini masih dalam situasi menghadapi covid-19,” kata Isnan kepada Warta Mandailing di Jl. Cempaka Lingkungan III, Selasa (9/6/2020).
Sebelumnya, dikatakan mantan Wakil Walikota Padangsidimpuan ini, pihaknya dari keluarga besar Pustaka Rahmat rutin setiap tahun melakukan upaya membantu warga. Namun, dengan kondisi sekarang ini (Pandemi Covid-19) pihaknya berupaya kedepan akan menyalurkan bantuan secara rutin dengan satu kali sepekan atau satu kali dalam dua pekan.
“Sebelumnya, kita sudah menyalurkan sebanyak 500 paket sembako bantuan secara pribadi, yakni kepada masyarakat yang profesinya sebagai tukang beca, Ojol, tukang bangunan dan masyarakat umum yang terdampak virus corona. Dan hari ini kita membagikan lagi sebanyak 200 paket sembako terdiri dari beras, gula dan minyak goreng,” pungkasnya.
Hal senada juga disampaikan Ketua Dewan Syuro PKB Kota Padangsidimpuan, Ir. H. Ahmad Yusuf Nasution, kegiatan ini tidak akan berhenti sampai disini saja. Kegitan sosial seperti ini akan dilanjutkan kedepannya secara rutin.
“Insya Allah, kedepan kegiatan seperti ini akan tetap kita lakukan secara rutin dan bertahap baik itu perminggu maupun perbulan,” ucapnya.
Salah satu warga yang menerima bantuan paket sembako dari PKB dan Keluarga besar Pustaka Rahmat (foto: Warta Mandailing)
“Harapan kita, semoga bentuk kegiatan yang kita lakukan ini bisa mengurangi beban di masyarakat. Bukan lantaran kondisi kita dalam situasi covid-19. Jauh dari sebelumnya kita dari PKB sudah berkomitment untuk saling membantu,” tambah Yusuf.
Disisi lain, masyarakat yang menerima bantuan sembako tampak sangat antusias dan merasa sangat terbantu dengan adanya bantuan tersebut.
“Kami sangat berterima kasih kepada keluarga Pustaka Rahmat yang selama ini sudah peduli kepada masyarakatnya. Kegiatan seperti ini kami berharap bisa tetap berlanjut kedepannya,” ungkap Juli salah satu warga Ujung Padang.
Marwan, warga yang juga menerima bantuan paket sembako tersebut menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang telah peduli kepada warga.
“Syukurlah, bantuan ini semoga jadi amal ibadah bagi PKB dan keluarga Pustaka Rahmat. Kiranya partai-partai lain juga bisa menyalurkan bantuannya kepada masyarakat Kota Padangsidimpuan khususnya warga kelurahan Ujung padang,” pungkasnya.
Begitu juga disampaikan Kepala Lingkungan III, Dambon Siregar, mengatakan, bantuan yang sudah diberikan tentunya sudah sangat bermanfaat dan dapat membantu masyarakat.
“Semoga sembako yang sudah diterima dapat dimanfaatkan masyarakat. Apa yang telah diberikan pihak keluarga Pustaka Rahmat setidaknya sudah dapat membantu masyarakat yang kesulitan,” ungkap Dambon.
Dari Pantauan Warta Mandailing, kegiatan pembagian sembako tersebut dihadiri beberapa Tokoh Masyarakat Lingkungan III dan IV serta diiringi Doa bersama yang dipimpin Kepala Lingkungan IV, Syukron Nasution. (par/yus)